INIDOMINO.net

Header Ads

Dijamin Nagih, Cicipi 10 Kuliner ini Saat Mudik Lewati Karawang

Kurang lengkap rasanya jika kita mengunjungi suatu kota tanpa mencicipi makanan legendaris kota tersebut. Apalagi jika melewati Karawang yang menjadi kota persinggahan para pemudik saat melewati jalur utara Jawa. Nah jika lewat, kamu jangan lupa untuk mencoba beberapa makanan khas Karawang yang melegenda. Soal rasa tidak perlu diragukan.


"Karawang sangat strategis sebagai perlintasan para pemudik. Tempat yang pas untuk sejenak melepas lelah sambil menikmati #PesonaMudik2019 makin lengkap," ujar Menpar Arief Yahya.

Lantas apa saja sih wisata kuliner menarik yang ada di Karawang? Yuk langsung kita intip satu per satu dari #Top10KulinerLebaran2019 yang ada di Karawang.

1. Ikan Gabus Bumbu Pucung


Kuliner khas Karawang yang pertama ialah ikan gabus bumbu pucung. Bagi penggemar ikan, menu ini wajib dicoba ketika berkunjung ke Karawang. Kamu bisa menemukan menu ikan gabus bumbu pucung ini di daerah Rawamerta, di Desa Panyingkiran.

Ikan gabus dengan rasa dan bumbu yang sedap ini tepat untuk dijadikan santap siang. Apalagi, kalau sedang lapar-laparnya dan disuguhi dengan nasi hangat. Maknyus!

2. Pepes Walahar Pak Hj. Dirja


Kuliner khas Karawang yang wajib dicoba ialah Pepes Jambal Walahar Haji Dirja yang terletak dekat Bendungan Walahar. Rumah makan ini menyediakan beragam menu pepes dan memiliki menu utama pepes jambal yang digemari banyak orang.

Selain makanannya yang enak dan sedap, tempat ini juga memberikan nuansa nyaman dari desain alaminya sehingga akan membuat Anda betah berlama-lama di sana.

3. Ratu Penyet


Ini dia gudangnya menu penyetan paling maknyus di Karawang. Menunya super lengkap, antara lain ada ayam penyet, bebek penyet, empal gepuk penyet, iga penyet sampai ikan penyet bisa kamu nikmati di sini. Pilihan sambalnya juga jempolan. Ada pilihan sambal XP (Xtra Pedas), pedas, sedang dan tidak pedas.

Nah yang penasaran dengan Ratu Penyet silakan meluncur ke Jalan Kertabumi No. 16, Karawang. Jangan sampai enggak mampir, biar enggak menyesal.

4. Tahu Bumbu


Jika Sumedang punya tahu Sumedang-nya yang khas, Karawang punya tahu bumbu Sari Rasa yang tidak kalah enak dan gurih.

Di Jalan Dewi Sartika, Anda dapat menemukan tahu ini di kedai tahu bumbu Sari Rasa yang sudah berdiri sejak tahun 1980-an.

Kedai ini menyajikan tahu bumbu yang banyak digemari orang. Kedai tahu bumbu Sari Rasa juga menjaga tahunya selalu hangat, yaitu dengan menggorengnya terus-menerus pada api yang kecil.


5. Soto Tangkar Mang Nean


Wisata kuliner khas Karawang selanjutnya ialah Soto Tangkar Mang Nean di Jalan Dewi Sartika, di samping Hotel Dewi.

Soto tangkar ini menjadi makanan khas yang wajib dicoba di Karawang karena rasanya yang khas dari bumbu serta resepnya sudah turun-temurun sejak 1980-an.

Nama Mang Nean sendiri diambil dari nama pemilik dan pendiri warung soto tangkar tersebut. Anak-anak Mang Nean-lah yang melanjutkan usaha warung ini hingga kini.


6. Soto Gempol


Selain soto tangkar, ada juga kuliner soto lainnya yang terkenal di Karawang, yaitu Soto Gempol. Dari penampilannya, Soto Gempol ini agak mirip dengan soto Betawi khas Jakarta. Namun, tentunya Soto Gempol ini memiliki cita rasa yang khas dari pendirinya, yaitu H. Abdul Syukur dan Hj. Fatimah.

Kuah Soto Gempol berwarna lebih kekuningan dan Anda dapat menambahkan bawang serta acar supaya soto tersebut terasa lebih sedap.


7. Lesehan Mang Ajo


Jika Anda hobi memancing, mungkin Anda dapat mencoba mengunjungi Lesehan Mang Ajo di Teluk Jambe Barat ini.

Konsep tempat ini ialah pemancingan sekaligus rumah makan yang berbentuk gubuk-gubuk kecil disertai desain yang natural dan menyatu dengan alam. Ikan hasil pancingan Anda dapat dimasak untuk dimakan langsung atau dibawa pulang dengan dibanderol sekitar Rp 25.000 per kilogram.

Rumah makan ini juga tidak hanya menyajikan menu berbahan dasar ikan, tetapi juga menu lain, seperti sop, satai, ayam, nasi goreng, dan lain sebagainya.


8. Es Walikota


Tak lengkap rasanya jika Anda berkunjung ke Karawang tetapi tidak bertandang ke tempat yang satu ini. Es Walikota ialah kedai es buah yang memiliki kepanjangan dari namanya, yaitu Es Warung Lingkungan Kota. Penamaan ini sesuai dengan lokasinya di daerah Kota Karawang.

Di kedai es ini, Anda dapat memilih sendiri es, buah, roti, dan snack yang ingin Anda makan dalam ukuran mangkuk tertentu. Sistem swalayan ini ternyata dapat menarik perhatian pengunjung untuk datang dan mencoba berbagai menu kedai Es Walikota tersebut.


9. Ayam Panggang M. Ochit


Mungkin ayam panggang memang dapat ditemui di mana-mana, namun berbeda dengan ayam panggang yang satu ini. Ayam panggang M. Ochit merupakan salah satu kuliner khas Karawang yang banyak digemari dan dicari orang karena rasanya khas dan tentu saja lezat. Anda bisa memesan ayam panggang untuk dibawa sebagai oleh-oleh atau makan di kedai tersebut yang menyediakan menu nasi timbel lengkap dengan lalapan dan sambalnya.

Jika Anda tergiur, silakan sambangi kedai Ayam Panggang M. Ochit di depan SD Mandalasari, Karawang.


10. Soto Sadang


Soto Sadang aslinya berada di Purwakarta. Tepatnya di perbatasan Purwakarta-Karawang. Soto ini memiliki dua jenis varian, yaitu soto dengan kuah bening dan kuah santan. Soto bening merupakan kuliner dengan kuah kaldu yang berasal dari daging rebus dengan api kecil dalam waktu yang lama. Kuahnya jernih, tetapi rasanya gurih pekat dengan kaldu. Sementara untuk soto santan akan ada irisan lauk, berkuah santan berwarna kuning pucat, dan rasanya gurih kuat.

Bagi Anda yang mau mencobanya, bisa datang ke lokasinya langsung di Jl. Veteran No.12, Sadang, Ciseureuh, Purwakarta. Lokasinya persis di samping Jembatan KA, Purwakarta. Tempat makan ini buka 24 jam, jadi Anda tidak perlu khawatir tidak bisa memakannya karena tutup.

No comments

Powered by Blogger.