INIDOMINO.net

Header Ads

10 Restoran Terbaik di Dunia, Pengalaman Rasa yang Harus Kamu Coba!

The World's 50 Best Retaurants Academy  telah merilis 50 restoran terbaik di dunia 2019. Berbeda dari tahun sebelumnya, restoran yang telah juara tidak berhak menang lagi. Mereka akan ditandingkan dalam program Best of the Best.

Nah, dari 50 daftar restoran terpilih di seluruh dunia 2019, inilah 10 yang terbaik!

1. Terkenal dengan hidangan ala Mediterania, Kepala Koki Mauro Colagreco sukses membuat Mirazur di Menton, Prancis, menjadi nomor satu


2. Noma (Copenhagen, Denmark) menjadi pendatang baru dengan skor tertinggi. Masakannya adalah Skandinavia yang mengurangi konsumsi daging dan memperbanyak sayur-sayuran


3. Asador Etxebarri di Atxondo, Spanyol, dianggap sebagai sebagai restoran yang menghadirkan menu panggang terbaik. Kualitasnya mantap, rasanya istimewa


4. Gaggan di Bangkok berhasil menjadi restoran terbaik di Asia. Dengan 30 koki di dapur, mereka memadukan tekstur, rasa, dan bumbu halus yang indah


5. Rasakan pengalaman bersantap luar biasa di Geranium Copenhagen, Denmark. Menunya memadukan bahan alami dan teknologi yang begitu luar biasa


6. Central di Lima, Peru, terpilih sebagai restoran terbaik di Amerika Selatan. Bahan masakannya sangat unik, hampir tidak bisa ditemukan di restoran terbaik lainnya


7. Gak akan bosan bersantap di Mugaritz San Sebastian, Spanyol. Setiap musimnya akan ada menu baru yang sangat lezat dan nikmat


8. Koki Alain Passard berhasil menerima Chef's Choice Award 2019, setelah sukses memertahankan bintang tiga Michelin selama dua dekade di Arpège, Paris, Prancis


9. Disfrutar di Barcelona, Spanyol, mampu menghadirkan menu gastronomi dengan sangat apik dan elegan


10. Lidahmu pasti akan bergoyang menyantap makanan dari Maido di Lima. Inilah bentuk masakan yang memadukan Jepang dan Peru


Duh, semuanya mendadak bikin ngiler ya! Dari 10 makanan dari restoran terbaik di dunia tersebut, mana yang paling bikin lidahmu penasaran untuk mencobanya duluan?

No comments

Powered by Blogger.