5 Sayuran Dengan Harga Yang Terbilang Mewah
Biasanya sayuran merupakan bahan pangan yang tampil paling sederhana di atas piring.Tetapi, tahukah kamu, ada beberapa sayuran yang ternyata harganya bisa sangat mahal, bahkan jauh melampaui rupiah yang dibayarkan untuk membeli daging.alasan mengapa daftar sayuran berikut dibanderol sangat mahal. Rasanya yang unik lezat, membuktikan baha produk-produk pangan ini merupakan hasil Bumi yang mewah.
Berikut selengkapnya.
1. Selada Merah Muda
Selada merah muda atau radicchio adalah sayuran hijau yang tengah digandrungi banyak orang saat ini, terutama oleh mereka yang mengusung gaya hidup vegan.
Meskipun rasanya sediki pahit, namun selada merah muda diketahui memiliki kandungan nutrisi kompleks yang menjadikannya layak disebut sebagai superfood.
Saat ini, selada merah muda dibanderol rata-rata seharga US$ 10 (setara Rp 143.000) per pon, dan biasa diolah sebagai campuran salad.
Sayuran ini berpotensi mengalami kenaikan harga seiring dengan popularitasnya yang meningkat di media sosial.
2. Bayam Yamashita
Bayam Yamashita tengah menjadi perbincangan di tengah penggemar kuliner sehat di Eropa. Ditanam secara organik oleh Asafumi Yamashita, seorang petani kelahiran Jepang yang menetap di Prancis, seikatnya (kira-kira 2 pon), dibanderol seharga US$ 13, atau setara Rp 186.000.
Melalui berbagai percobaan, Yamashita berhasil menumbuhkan bayam yang memilik tekstur renyah sempurna, tidak mudah layu ketika dimasak, dan mampu menyimpan kesegaran lebih lama.
Saat ini, bayam Yamashita hanya dijual kepada tujuh pelanggan, yang semuanya merupakan koki berbintang Michelin.
3. Umbi Wasabi
Ketika bersantap di restoran sushi kelas atas, Anda akan segera menyedari bahwa wasabi yang digunakan terasa berbeda dengan biasanya. Ada rasa segar dan manis di balik hentakan getir yang menjadi ciri khasnya.
Wasabi tersebut berasal dari umbi asli, tanpa tambahan bahan kimia lainnya. Pertaniannya juga langka, karena menuntut iklim dan kondisi tanah yang spesifik, sehingga wajar jika harganya sangat mahal.
Untuk satu pon umbi wasabi segar, rata-rata dibanderol seharga US$ 73 (setara Rp 1,1 juta), dan hanya bisa diperoleh langsung dari petani Jepang.
Meskipun kini wasabi sudah mulai banyak dibudidayakan di Eropa dan China, namun lagi-lagi kualitas tanah membuat rasanya berbeda, sehingga tidak mampu menyaingi wasbi asli Jepang.
4. Kentang La Bonotte
Kentang biasanya termasuk jenis sayuran termurah yang bisa Anda temukan.
Namun, hal itu tidak berlaku bagi kentang La Bonnotte, yang hanya dibudidayakan di sebuah pulau di lepas pantai barat Prancis, Noirmoutier.Setiap tahunnya, hanya sekitar 100 ton kentang La Bonotte yang dipanen, dan semuanya harus ditangani dengan tangan. Tidak heran jika harganya bisa mencapai US$ 320 (setara Rp 4,5 juta) per pon.
Olahan kentang ini hanya disajikan di restoran eksklusif di Perancis, dan jika Anda pernah mencicipinya, Anda akan tahu mengapa mereka layak untuk dihargai sangat mahal.
5. Tunas Hop
Tunas hop adalah bagian dari tanaman hop yang tidak digunakan dalam pembuatan bir.
Hop telah menjadi sangat berguna secara global untuk keperluan fermentasi, namun tunas hop baru beberapa waktu belakangan mulai populer sebagai makanan mahal.
Rasa dan teksturnya seperti kangkung, namun memiliki aroma dan kandungan gizi yang unik.
Untuk mendapat kualitas terbaik, tunas hop harus dipetik dengan tangan karena fisiknya yang sangat kecil.
Tanaman ini memang sulit dipanen, sehingga wajar jika harganya bisa mencpaai US$ 426 (setara Rp 6,1 juta) per pon, menyerupai mahalnya pewarna alami safron.
kelinci99
ReplyDeleteTogel Online Terpercaya Dan Games Laiinnya Live Casino.
HOT PROMO NEW MEMBER FREECHIPS 5ribu !!
NEXT DEPOSIT 50ribu FREECHIPS 5RB !!
Ada Bagi2 Freechips Untuk New Member + Bonus Depositnya Loh ,
Yuk Daftarkan Sekarang Mumpung Ada Freechips Setiap Harinya
segera daftar dan bermain ya selain Togel ad juga Games Online Betting lain nya ,
yang bisa di mainkan dgn 1 userid saja .
yukk daftar di www.kelinci99.casino